Beningnya Air Situ Hariang Cilembang Bisa Buat Bercermin, Yakin Nggak Mau Nyoba?

0 Comments
Ini dia wisata yang menjadi primadona dan sedang viral di berbagai media sosial. Siapa yang tidak kenal dengan wisata baru Situ Hariang Cilembang? Semua orang sedang asyik membicarakannya. Tidakkah Anda penasaran untuk mengunjungi wisata yang ngehits tersebut?
Baiklah, sebelum Anda benar-benar mengunjungi wisata alam yang begitu memikat tersebut, alangkah lebih baik jika Anda menyimak informasi lengkap yang akan disajikan perihal wisata baru Situ Hariang Cilembang yang menarik banyak perhatian netizen dan sempat menjadi trending topic.
Situ Hariang Cilembang berada di Ds Hariang, Kec. Buahdua, Kab. Sumedang. Sejak kemunculannya di media sosial, tempat wisata ini menjadi viral dan banyak diperbincangkan. Tak khayal jika setiap harinya, jumlah wisatawan selalu membludak.
Air di tempat ini konon katanya sangat bening dan bisa digunakan layaknya cermin yang ada di rumah Anda. Wisata alam ini langsung disejajarkan dengan Labuan Cermin yang ada di Kalimantan. Banyak sekali sebutan dari destinasi wisata ini, ada yang menyebut Situ Cilembang, Danau Biru Hariang Cilembang, dan juga Sirah Cilembang. Apapun namanya, wisata ini memang layak untuk dikunjungi.
Wisata langka yang ada di Indonesia dan bahkan di dunia ini begitu sedap dipandang mata. Bagaimana tidak, warna biru muda yang terpancar dari air ini bagaikan cat pelukis yang tumpah ke dalam air. Sebenarnya warna asli dari situ ini adalah berwarna putih bening, namun akibat pantulan cahaya dari langit yang begitu sempurna membuat warna situ ini biru muda yang begitu cantik dan mempesona.
Air dari wisata baru Situ Hariang Cilembang belum terkontaminasi sama sekali, jadi dijamin kebersihan dan kejernihannya. Begitu bersihnya air dari situ ini menjadikan para warga memanfaatkannya sebagai sumber mata air untuk keperluan sehari-hari. Jadi perlu diingat, jika mengunjungi tempat ini tidak boleh turun ke sumber airnya apalagi sampai berenang di dalamnya, karena dapat mencemari air danau yang mempunyai kedalaman 3 meter ini.
Jika Anda memang ingin berenang di danau yang begitu jernih dan bersih segera kunjungi wisata Labuan Cermin yang ada di Kalimantan. Larangan lain yang harus Anda perhatikan adalah jangan mengunjungi situ kecil ini pada hari Selasa dan Jum’at, karena hari tersebut merupakan hari terlarang.
Sebagai destinasi wisata yang sangat potensial dan dapat meningkatkan pendapatan daerah, tentu saja wisata baru Situ Hariang Cilembang berada dalam pengawasan Pemkab Sumedang. Bahkan ada sebuah wacana bahwa tempat keren ini akan jadi tujuan wisata unggulan di Kabupaten Sumedang.
Wacana tersebut memang tidak khayal lagi, mengingat ratusan wisatawan yang setiap harinya mengunjungi wisata menarik ini. Pemerintah setempat begitu serius mengelola tempat wisata ini, terbukti di tahun 2012 telah dibangun jalan beton yang panjangnya mencapai 300 meter.
Tidak hanya itu saja, Pemerintah Sumedang juga akan mengatur tempat potensial ini agar memenuhi tujuh kriteria yang harus dimiliki destinasi wisata unggulan seperti bersih, sejuk, tertib, ramah, aman, indah, serta memberikan kesan yang mendalam.
Satu hal yang perlu Anda perhatikan jika mengunjungi destinasi wisata menarik ini yaitu jangan sampai merusak lingkungan sekitar Situ Cilembang sebagai mata air yang sekarang ini jumlahnya semakin berkurang di Indonesia.

Sebagai sesama orang Indonesia seharusnya mempunyai tata karma dalam mengunjungi tempat wisata yang menjadi primadona ini. Jangan lantas merusak pesona alam dari wisata baru Situ Hariang Cilembang. Happy holiday and save nature.


You may also like